Sabtu, 04 Desember 2021

Jurnal Minggu Ke-14

 


30 November 2021
Mulai dari Diri Modul 2.3
Dalam modul ini kami belajar tentang teknik Coaching. Coaching adalah proses diskusi dan kolaborasi antara Coach dan Coachee yang terfokus pada solusi secara sistematis dan terarah untuk menyelesaikan masalah atau hambatan yang dihadapi.
2 Desember 2021

Menyelesaikan Bimtek Merdeka Belajar.

Materi yang saya dapat dari Bimtek ini kurang lebih sealur dengan yang saya pelajari dari modul Calon Guru Penggerak. Dalam bimtek ini, saya belajar kembali tentang Filosofi Pemikiran KHD dan relevansinya pada pendidikan era modern serta konsep merdeka belajar. Saya merasa senang karena dapat menyelesaikan Bimtek tepat waktu dengan hasil yang baik. Saya harap semoga yang saya dapat bukan hanya sekedar teori, namun dapat diaplikasikan dalam pembelajaran sehari-hari.


2-3 Desember 2021
Eksplorasi Konsep Mandiri
Dalam kegiatan ini, kami diminta untuk menjawab serangkaian pertanyaan berdasarkan analisis studi kasus, video atau penjelasan. Saya agak sedikit bingung dalam materi ini, terutama karena proses Coaching idealnya diinisiasi oleh Coachee sementara pada kenyataannya, siswa di sekolah saya kurang mau untuk berinisiatif meminta bantuan jika mereka menemui hambatan. Saya juga masih harus belajar banyak, bertukar ide dan pengalaman, mencari beragam sumber untuk menyusun strategi yang tepat karena Coaching membutuhkan pilihan-pilihan strategi, bukan hanya satu solusi. Saya berharap, saya dan rekan sejawat yang tergabung dalam komunitas praktisi serta siswa saya dapat berkolaborasi dalam praktek Coaching.

3 Desember 2021
Eksplorasi Konsep Sesi Diskusi
Dalam kegiatan ini kami diminta mengamati suatu video seorang guru yang sedang melakukan Coaching dengan muridnya yang mengalami hambatan dalam suatu pelajaran. Kami juga diminta untuk menjawab 4 pertanyaan terkait video tersebut. Saya mulai sedikit tercerahkan, bahwa apabila coachee tidak berinisiatif menemui kita, kita dapat memulai lebih dahulu, tentu dengan data yang diperoleh melalui pengamatan. Di dalam video itu nyata ditampilkan bahwa siswa menceritakan pengalaman yang sudah dicobanya untuk mengatasi hambatan yang dihadapinya. Jelas juga ditampilkan, siswa sudah memikirkan strategi apa yang akan dicobanya untuk mengatasi hambatannya. Coach hanya menuntun saja supaya Coachee dapat menemukan sendiri solusi dari masalah yang dihadapinya. Saya kurang yakin hal ini dapat saya aplikasikan di sekolah saya. Karena sejauh saya mengamati, siswa saya hanya terfokus pada hambatan dan tidak mencari solusi apa yang harus mereka ambil untuk mengatasi hambatannya. Saya juga ragu memiliki waktu yang cukup untuk mengaplikasikan teknik ini ke seluruh siswa yang saya miliki, karena jika membahas tentang hambatan pasca daring, nyaris seluruh siswa saya memiliki hambatan loss learning yang sama., namun dengan alasan yang berbeda.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Contoh laporan guru piket Praktik Kinerja PMM

  SIlakan Klik